Penyebab HP Android Menjadi Lambat / Lemot :
- Spesifikasi HP Android kamu tidak terlalu bagus, misalnya memori internal dan RAM (Random Access Memory) tidak memiliki kapasitas yang cukup besar untuk mendukung aplikasi canggih yang kamu pasang.
- Kamu terlalu banyak menjalankan aplikasi secara bersamaan akan
menurunkan peforma kecepatan RAM, oleh karena itu sangat disarankan agar
tidak menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan.
- Cache yang tidak pernah kamu hapus. Cache adalah penyimpanan memori sementara pada perangkat Android. Cache ini akan terus bertambah, jika kamu tidak sering menghapusnya dari memori internal akan menyebabkan kapasitas Internal Memory terus terkuras sehingga HP Android kamu berjalan lambat.
- Terlalu banyak menginstall aplikasi, hal ini dapat mempengaruhi
kecepatan HP Android. Setiap kamu menginstall aplikasi maka aplikasi itu
secara otomatis terinstall di memori internal sehingga menjadi penuh. Sebaiknya kamu menginstall aplikasi di memori eksternal dengan begitu memori internal dapat di optimalkan untuk kinerja HP Android.
- Menggunakan Aplikasi Launcher yang berat. Tujuan menggunakan Launcher memang
untuk memperbagus tampilan tapi kalau membuat HP Android jadi Lambat /
Lemat untuk apa? oleh karena itu kamu harus memilih Aplikasi Launcher yang bukan hanya bagus tapi juga ringan.
- Aplikasi yang tidak update juga dapat menyebabkan lamabatnya kinerja
HP Android, dikarenakan suatu aplikasi memiliki bug. Biasanya
perusahaan / orang yang membuat aplikasi tersebut selalu mengurangi bug
tersebut dan menyediakan update terbaru. Jadi untuk menjaga peforma HP
Android kamu sering-seringlah mengecek update aplikasi kemudian
mengupdatenya.
Itulah beberapa
Penyebab HP Android Menjadi Lambat / Lemot yang sebaiknya kamu hindari